Kabupaten Bandung, Media Sakti.ID,-
Senin, 21 Apr 2025.memperingati Hari jadi kabupaten Bandung (HUT) Kabupaten Bandung ke-384 yang bersamaan dengan Hari Kartini, Pemerintahan Kecamatan Cicalengka menggelar upacara khidmat di area lapangan Alun-alun Cicalengka, pada Senin (21/4/2025).
Kegiatan upacara tersebut diikuti oleh Forkopimcam, para kepala desa, ASN, pelajar, organisasi masyarakat, dan karang taruna.
Dalam tutur kata penyampaian Camat Cicalengka, Cucu Hidayat, menekankan pentingnya mengimplementasikan gerakan nya “Kabupaten Bandung Lebih Bedas Nyaah Ka Indung” sebagai pencerahan hidup dan arah kebijakan yang harus diterapkan di tengah tengah masyarakat, khususnya di wilayah kecamatan Cicalengka kabupaten Bandung.
“bentuk Gerakan ‘Nyaah Ka Indung’ bukan hanya simbol cinta kepada ibu secara biologis, tetapi juga untuk mencerminkan kepedulian kepada alam, budaya, dan leluhur. Indung adalah lambang kehidupan, keberlanjutan, dan kasih sayang, ” ucap Cucu Hidayat.
momen di hari jadi kabupaten Bandung HUT Kabupaten Bandung ke-384 beserta Hari Kartini ini, kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk membumikan nilai-nilai luhur tersebut. Dan Mari kita rawat bumi kita, hormati kaum perempuan, dan jaga warisan budaya leluhur sebagai bentuk cinta nyata terhadap ‘Indung’ dalam arti luas,”
Beliau juga menambahkan bahwa semangat hari Kartini harus menjadi pendorong bagi kaum perempuan di Cicalengka untuk terus berperan aktif dalam pembangunan daerah.
“kaum Perempuan adalah pilar keluarga dan masyarakat. Semangat untuk emansipasi hari’ Kartini harus terus menyala dalam kaum perempuan masyarakat Cicalengka untuk berkarya dan berinovasi demi kesejahteraan bersama,” imbuh Cucu Hidayat.
Yang berkelanjutan. Ketua Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) Kecamatan Cicalengka, Nanang kepala desa Dampit, juga menyampaikan pandangannya mengenai makna gerakan “Nyaah Ka Indung” dalam konteks pemerintahan desa.
Sebagai kepala desa, kami mendukung penuh gerakan ini. Kami akan menjalankan program-program pembangunan yang berlandaskan kepedulian terhadap lingkungan, pemberdayaan perempuan, serta pelestarian budaya lokal. Ini bukan hanya program pemerintah, tapi menjadi gerakan moral yang harus kami tanamkan di tingkat desa, ” ungkapnya.
Dalam Upacara ini juga diisi dengan penampilan marching band dari siswa-siswi SMA PGRI Cicalengka di sertai pemberian penghargaan kepada tokoh inspiratif di Kecamatan Cicalengka.
Acara tersebut berlangsung dengan penuh semangat dan khidmat, menggambarkan sinergitas antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun Kabupaten Bandung yang lebih Bedas dan berkarakter.
Asep.m
The post Peringati Hari Jadi Kabupaten Bandung dan Hari Kartini, Camat Cicalengka Lebih Bedas Nyaah Ka Indung appeared first on MediaSakti.