HKN Tahun 2024 Merupakan Moment Tranformasi Peningkatan Layanan kesehatan
Kab Tasikmalaya, Media Sakti.id,- Hari kesehatan Nasional (HKN) ke-60 tahun 2024, menjadi momen penting bagi dinas kesehatan (DINKES) Kabupaten Tasikmalaya untuk menarget kan tranformasi pelayanan kesehatan yang lebih baik dalam rangka memperingati HKN. Dinkes kabupaten Tasikmalaya meluncurkan penerapan integrasi layanan primer (lLP) sebagai langkah awal menuju peningkatan kualitas layanan kesehatan di daerah.Kepala dinas kabupaten Tasikmalaya, DR.HERU Suharto.MM.Kes dalam peringatan HKN mengungkapkan,” penting nya dukungan semua pihak dalam mewujudkan tranformasi pelayanan kesehatan dukungan tersebut tidak hanya berasal dari pemerintah daerah, namun juga dari pemerintah provinsi dan pemerintah pusat untuk mewujudkan layanan kesehatan yang lebih baik.Lanjutnya, kolaborasi dan dukungan dari semua pihak sangat dibutuhkan ini adalah langkah bersama untuk memastikan bahwa setiap masyarakat, baik dari daerah perkotaan maupun terpencil, mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal, ujar DR. Heru Suharto.MM.kes di halaman puskesmas Ciawi Selasa 12,11,2024.Sebagai langkah awal, puskesmas Ciawi di kabupaten Tasikmalaya telah menjadi pionir dalam penerapan integrasi layanan primer (ILP) program ini diharapankan dan di terapkan di seluruh puskesmas yang ada di kabupaten Tasikmalaya pada tahun 2025 mendatang,ujarnya.Penerapan lLP bertujuan untuk meningkatkan akses masyarakat terhadap pelayanan kesehatan yang lebih terintergrasi dan efisien meski memiliki tantangan besar dalam implementasi program ini, seperti keterbatasan sarana dan sumber daya.dr.heru suharto.,MM.,kes, menekan bahwa keberhasilan tranformasi layanan kesehatan ini sangat bergantung pada komitmen bersama dari seluruh komponen, baik dari pemerintah daerah, pihak kesehatan, maupun masyarakat itu sendiri.Menjalankan program ini tentu tidak mudah namun kerja keras dan dukungan dari berbagai pihak, saya yakin kita bisa mencapainya tema HKN tahun ini, gerak bersama sangat relevan dengan semangat kita untuk bergerak bersama demi mewujudkan pelayanan kesehatan yang baik lagi bagi seluruh masyarakat.Penerapan lLP di puskesmas Ciawi merupakan langkah konkret untuk mendekatkan layanan kesehatan kepada masyarakat khususnya di daerah daerah yang sulit dijangkau melalui sistem integrasi ini, di harapkan setiap individu dapat memperoleh layanan kesehatan yang lebih terkoordinasi, mulai dari pemeriksaan awal hingga penangan.lanjutan Kedepan, Dinkes kabupaten Tasikmalaya berkomitmen untuk terus memperbaiki kualitas pelayanan kesehatan, sehingga masyarakat dapat menikmati layanan yang lebih merata dan berkualitas, sesuai dengan setandar yang ditetapkan oleh kementrian kesehatan, ungkapnya.( Rian ).The post HKN Tahun 2024 Merupakan Moment Tranformasi Peningkatan Layanan kesehatan appeared first on MediaSakti.